Blogroll

Layanan Webhosting Murah

Ngeblog, Blogwalking adalah Moodbooster

Seperti pernah saya bilang di posting sebelumnya, akhir-akhir ini mindset saya tentang ngeblog sudah berbeda daripada setahun yang lalu ketika awal-awal kenal blog. Sebenarnya ini semenjak saya punya blog tumblr. Kalo disana (Tumblr) yang saya lihat dari aktivitas ngeblog usernya, kebanyakan tentang pribadi dan tentang hobi. Keliatannya mereka enjoy banget gituu. Dan saya jadi ikut-ikutan.

Sekarang, semuanya sudah beda. Kalo ada apa-apa larinya ke blog, atau minimal ke socmed twitter & facebook. Seperti judulnya, "Ngeblog, Blogwalking adalah moodboster" bagi saya. Ngeblog disini artiannya luas. Bukan cuma sekedar nulis posting kaya gini. Tapi juga blogwalking ke blog-blog tetangga yang sudah rame. Ikutan nimbrung di komentar-komentarnya gitu.

Yang paling sering jadi moodboster adalah ketika saya membaca artikel-artikel "WOW" yang bikin semangat ngeblog dari para master. Dan kalau udah gitu biasanya malah menggebu-gebu pengen cepet-cepet posting di blog sendiri. Berharap kualitas postingnya bisa sama.

Blogwalking sebenarnya banyak sekali untungnya. Dulu, saya cuma memandang blogwalking itu sekarang buat komentar blog dofollow berharap dapat backlink doang. Sekarang udah ga jaman. SEO sekarang bukan SEO dulu. Google sekarang bukan Google yang dulu.

Blogwalking sekarang adalah segalanya tentang mencari inspirasi dan inovasi ngeblog baru. Kalau sudah terinsiprasi, yaaa seperti saya katakan tadi, yang ada adalah semangat yang menggebu-gebu. Dan itu adalah keadaan yang menurut saya sangat bagus untuk menciptakan konten yang "WOW".

Yaa, jadi intinya sering-sering kunjungin blog tetangga. Soalnya banyak untungnya, dan yang terpenting adalah sebagai ajang silaturahmi.

~Wasallam~



Terima pemberitahuan update artikel ke email anda!

Delivered by FeedBurner

Dilarang menyalin artikel tanpa sumber!

DMCA.com

2 Komentar:

  1. Blogwalking itu memang banyak manfaatnya. Inspirasi dan ilmu serta penggetahuan baru bisa kita dapatkan dari blogwalking.

    BalasHapus
  2. kalau saya sih ngeblog tanpa blogwalking bagaikan sayur tanpa garam mas, Anyep

    #Rizkyzone.com

    BalasHapus

Peraturan Berkomentar!
- Gunakanlah kata-kata yang baik, sopan dan santun.
- Komentar yang berbau SARA, Pornografi, Pelecehan dan Kekerasan dilarang keras.
- Dilarang Anonymous dan SPAM! Berkomentarlah yang berkualitas.

Template Designed and Created by Muhammad Syakirurohman | Syakirurahman